Saturday, January 17, 2015

Kubertanya, pada Tuan Murakami di sana..

Yap. Bener.

Memang jarang kejadian kaya gini itu ada, dimana author favorit gue membuka, ibaratnya lapak, untuk didatangi oleh para fansnya dan memberikan pertanyaan, hampir mengenai apapun (nanti gue jelasin lebih lanjut,) Dan beruntungnya saya, gue berhasil mentracking alamat webnya tersebut. Hal yang menjadi pertanyaan ketika gue masuk ke webnya adalah: "Mampus, pake bahasa Jepang semua." Bahkan automatic google translator pun gak bisa ngetranslate halaman website tersebut. But once again, I'm so lucky to find a website that provide a simple translation, khusus untuk halaman form itu aja.

Jadi, Haruki Murakami ini, sang penulis Wind-Up Chronicle, Kafka on the Shore dan karya terbarunya (baru rilis secara international maksudnya) The Strange Library, lagi membuka kesempatan bagi para fansnya (atau mungkin haters dan sebagainya) untuk berinteraksi dengannya secara langsung. Well, pake email sih, tapi tetep aja, dia yang akan membalasnya secara personal, seperti yang dia jabarkan di halaman utama websitenya. Menurut beberapa website, dalam projectnya ini, ia menggunakan alter ego an agony uncle. Jadi sepertinya dia akan menjawab beberapa pertanyaan ya sekenanya dan mungkin agak meluap-luap kali ya.

Session ini bakalan ada sampai tanggal 31 Januari di Jepang sana, dan jawaban akan dikirimkan dan diberikan selama dua bulan selanjutnya. Ada 4 macam pertanyaan yang kalian bisa tanyakan:

1. Hal hal yang ingin lo tanyakan atau konsultasikan ke Om Murakami.
2. Hal-hal yang mau lo obroling ke Om Murakami.
3. Tempat-tempat yang lo sukai (mungkin untuk referensi di bukunya barunya nanti)
4. Ngomongin kucing dan Yakult Swallows, tim baseball Jepang yang ia sponsori.

Lo nanyanya bisa pake bahasa jepang ataupun bahasa paling aman: Bahasa Inggris. Lo submit ke dia via halaman ini dan untuk translatean dari formnya bisa lo liat disini.

Well, setidaknya ada pengalaman untuk kedepannya untuk diceritain ke anak cucu, kalo pertanyaan lo pernah direspon sama penulis terkemuka hehehehe.


P.S. nanti kalo udah di submit, kalian akan dapetin gambar ini di email kalian. Even gue gak ngerti artinya apaan, tapi berasa keren aje :D